Monday, December 21, 2009

Bank Mutiara Incar Kredit Rp 2,2 Triliun Tahun 2010

PT Bank Mutiara Tbk (sebelumnya Bank Century) menargetkan pertumbuhan kredit hingga 45% atau sebesar Rp 2,2 triliun tahun 2010.

Pertumbuhan kredit yang cukup besar tersebut dilakukan sebagai upaya manajemen untuk memperoleh laba bersih di tahun depan diatas Rp 250 miliar selain dari penerimaan fee based income.

Demikian dikatakan oleh Direktur Treasury Bank Mutiara Ahmad Fajar disela acara Costumer Gathering Bank Mutiara di Harum Manis Resto, Jakarta, Jumat malam (10/12/2009).

"Tahun 2009 ini, outstanding kredit sudah mencapai Rp 4,9 triliun, tahun depan rencananya akan tumbuh hingga Rp 2,2 triliun. Kita mengejar laba kedepan agar bisa lebih tinggi dari laba sekarang, laba saat ini per Oktober 2009 sudah mencapai Rp 231 miliar di akhir tahun 2009 bisa mencapai Rp 250 miliar dan di tahun depan kita targetkan Rp 270 miliar," papar Ahmad Fajar.

Fokus penyaluran kreditnya, lanjut Ahmad Fajar tetap di sektor retail dan kredit konsumer. Selain itu dikatakan Ahmad Fajar dari penerimaan Dana Pihak Ketiga, Bank Mutiara menargetkan pertumbuhannya mencapai Rp 1,5 triliun.

"Saat ini nasabah Mutiara kurang lebih mencapai 46.000 dan tahun depan ditargetkan akan bertambah nasabah baru sebanyak 10.000 nasabah," tuturnya.

Sumber : perbankan